Jumat, 29 Maret 2013

BENTUK PERILAKU MENYIMPANG a. Penyalah gunaan narkoba Penyalahgunaan narkoba merupakan bentuk penyelewengan terhadap nilai, norma sosial dan agama. Contoh pemakaian obat terlarang/narkoba antara lain : - Narkotika (candu, ganja, putau) - Psikotropika (ectassy, magadon, amphetamin) - Alkoholisme b. Proses sosialisasi yang tidak sempurna Apabila seseorang dalam kehidupannya mengalami sosialisasi yang tidak sempurna, maka akan muncul penyimpangan pada perilakunya. Contoh : - Seseorang menjadi pencuri karena terbentuk oleh lingkungannya yang banyak melakukan ketidakjujuran, pelanggaran, pencurian dan sebagainya. c. Pelacuran Pelacuran dapat diartikan sebagai suatu pekerjaan menyerahkan diri kepada umum untuk dapat melakukan perbuatan seksual dengan mendapatkan upah. Pelacuran lebih disebabkan oleh tidak masaknya jiwa seseorang atau poila kepribadiannya yang tidak seimbang. Contoh : - Seseorang menjadi pelacur karena mengalami masalah ekonomi, keluarga dan sebagainya. d. Penyimpangan seksual Penyimpangan seksual adalah perilaku yang tidak lazim dilakukan seseorang. Beberapa jenis penyimpangan seksual : - Sodomi - Lebianisme dan homosexual - Transvestitisme - Sadisme - Perzinahan - Kumpul kebo BENTUK PERILAKU MENYIMPANG a. Tindak kejahatan atau kriminal Tindakan yang bertentangan dengan norma hukum, sosial dan agama. Contoh tindakan kriminal antara lain : - Ppencurian - Penipuan - Penganiayaan - Pembunuhan - Perampokan - Pemerkosaan - Dan sebagainya b. Gaya hidup Penyimpangan dalam bentuk gaya hidup yang lain dari perilaku umum atau biasanya. Penyimpangan ini antara lain : - Sikap arogansi Kesombongan terhadap sesuatu yang dimilikinya seperti kepandaian, kekuasaan, kekayaan, dan sebagainya. - Sikap eksentrik Perbuatan yang menyimpang dari biasanya, sehingga dianggap aneh. Misalnya laki-laki beranting.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar